Solok,PRnewspresisi.com– Dua unit rumah di jorong sungai Rotan Nagari Cupak kec.Gunung Talang Kab.Solok dilalap Sijago Merah Pada Sabtu ( 27/05/23) sekira pukul 01.00 wib.
Kebakaran dimalam buta tersebut sontak membuat warga disekitar Buncah dan berusaha mencari bantuan seadanya guna memadamkan Api.
Kapolres Solok Apri Wibowo S.i.K melalui Kapolsek Gunung Talang AKP Aam Hermayanto membenarkan kebakaran tersebut. “Benar telah terjadi kebakaran di Jorong Sungai Rotan sekitar pukul 01.00 wib pagi”,tuturnya.
Dikatakan Kapolsek bahwa setelah mendapat laporan dari warga, Personil Polsek Talang mendatangi TKP, setiba di TKP personil bersama Masyarakat berusaha membantu memadamkan api dan memantau situasi.
“Korban Jiwa Nihil, sementara Kerugian Materil berupa 2 (dua) unit rumah yang diketahui milik Malinar Malik (84) beserta perabotan didalamnya ditaksir lebih kurang Senilai Rp. 600.000.000,- (enam ratus juta rupiah)”,jelas AKP. Aam.
Ditambahkan kapolsek pemyebab dari kebakaran tersebut Diduga karena konsleting listrik. Sementara Api dapat di padamkan sekitar pukul 02.30 Wib. Atas bantuan 4 (empat) unit mobil pemadam kebakaran (2 unit Damkar Kabupaten Solok dan 2 unit Damkar Kota Solok)
Kapolsek menghimbau kembali kepada masyarakat agar selalu waspada dan jangan lupa untuk memeriksa kembali colokan atau pun sumber api dan sejenisnya, pastikan kompor tidak menyala ketika hendak keluar rumah maupun istirahat malam.(Malin)
Discussion about this post