Aro Suka,PRnewspresisi.com— Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda, Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar, pada Senin (20/11/2023), melantik dan mengambil
sumpah Janji 80 Pejabat Fungsional Guru sebagai Kepala SD dan SMP serta Pengawas Sekolah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok di Gedung Solok Nan Indah.
Tampak hadir pada pelantikan tersebut yakni Staf Ahli Bidang Pemerintah, Kemasyarakatan dan SDM, Mulyadi Marcos, SE, MM, para Kepala OPD, Pejabat Fungsional Guru yang dilantikdan tamu undangan Lainnya.
Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda, Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada kesempatan ini pihaknya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Ibu semua sebagai pendidik karena berkat Bapak Ibu, Kita telah di anugerahi penghargaan oleh Kemendikbud sebagai Kabupaten Dengan Peningkatan Moto Pendidikan terbaik di Sumatera Barat.
“Dengan adanya penghargaan ini mari kita tingkatkan lagi prestasi kita dan Insya Allah Kabupaten Solok akan menjadi yang terbaik di semua lini,” sebut H. Epyardi Asda.
Bupati juga mengucapkan selamat kepada Guru yang baru saja dilantik, untuk itu saya mengajak Mari kita bertekad menjadikan jabatan ini sebagai ladang amal untuk menuju akhirat kelak.
“Saya berharap agar kita semua Solok Super Tim bisa membuktikan diri bahwa kita adalah orang yang layak dalam jabatan ini dan Laksanakan tugas dengan sebaik baiknya, tunjukan prestasi – prestasi kita serta selalu ikhlas dalam berbuat demi majunya Kabupaten Solok di Bidang Pendidikan,” tambah H. Epyardi Asda.
Adapun Kepala SD yang dilantik berjumlah sebanyak 72 orang, Kepala SMP yang di lantik berjumlah 8 orang serta 3 Orang diangkat menjadi pengawas Sekolah Dasar.
Sementara, sebagian nama nama yang sempat dihimpun oleh PRnewspresisi.com dilapangan diantaranya April Hidayat menjabat sebagai kepala SMPN 6 Kubung, Mahifal menjabat sebagai kepala SMPN 3 Kubung, Harmaini menjabat sebagai kepala SMPN 3 Guntal, Zulfayetis menjabat sebagai kepala SMPN 5 Kubung, Yenni menjabat sebagai kepala SMPN 2 Guntal, Vera Harlely menjabat sebagai kepala SMPN 1 Junjung Sirih, Helda Yosefa menjabat sebagai kepala SMPN 1 Payung Sekaki dan Sriwiyolanda menjabat sebagai kepala SMPN 1 Lembang Jaya.
Untuk pengawas dan Kepala sekolah dilingkup Sekolah Dasar diantaranya : Syafrianto pengawas, Fitria Oktafera Kepala sekolah SDN 31 selayo, Hani Usnita kepala sekolah di SDN 14 selayo, Rita Siska kepala sekolah di SDN 15 Selayo, Irwan kepala Sekolah di SDN 29 Saok Laweh, Afrizon kepala sekolah di SDM 1 Koto Baru, Mulyadi kepala sekolah di SDN 38 Tj.bingkung, Kasmawati kepala sekolah di SDN 33 koto baru, Hendri firdaus kepala sekolah di SDN 32 gantung Ciri, Ikhsan kepala sekolah di 04 tarung-tarung.(Malin)