Sulit Air, PRnewspresisi.com-–Dirter Pusterad (Pusat Teritorial Angakatan Darat) Brigadir Jendral (Bridjen) TNI Farouk Pakar, S.Pd.M.Han melakukan kunjungan sekaligus Pulang Kampung ke Jorong Silungkang, Nagari Sulit Air, Kecamatan X Koto Diatas, Kabupaten Solok pada Rabu (28/2/2024).
Kedatangan Dirter Pusterad ke Sulit Air, merupakan kunjungan biasa, karena sebelumnya Brigjen menghadiri pertemuan di Padang, sang jenderal juga didampingi oleh Dandim 0309/Solok, Letkol Inf Aji Satrio, S.E. M. Si, kemudian Danramil 0309-05/X Koto Diatas, Kapten Inf Andrianto,
Kesempatan tersebut di gunakan oleh Jendral Bintang Satu ini untuk pulang Kampung, karena sudah lama tidak pulang kampung di Sulit Air.
Seperti diketahui Brigadir Jenderal TNI Forouk Pakar, S.Pd., M.Han, Lahir di Jakarta, 29 Mei 1969, dari Orang Tua yang berasal dari Sulit Air, Kabupaten Solok.
Pulang kampung yang di lakukan Brigjen, mengunjungi rumah kediaman orang tua Brigjen yang berada di jorong Silungkang, dan juga mengunjungi dunsanak (saudara) beliau, Junaidi.
Juga tampak mendampingi kunjungan tersebut, Wali Nagari Sulit Air, Jumaini, anggota Unit Intel Kodim 0309/Solok, Anggota Koramil, Kepala Jorong Silungkang.
Jumaini, Selaku Wali Nagari Sulit Air, merasa bangga kepada Bridjen TNI Farouk Pakar, karena Putra Nagari Sulit Air banyak yang sukses salah satunya Farouk Pakar.
Dimana Farouk Pakar merupakan salah satu orang yang berpengaruh di Instansi TNI, terutama di Mabes (Markas Besar) TNI.
Kegiatan kunjungan Brigjen di kampung halaman Sulit Air diantaranya melaksanakan Sholat Zuhur dimasjid kebanggan Nagari dan masyarat Sulit Air, yakni Masjid Raya Sulit Air (Hendrik)