Sulit Air, PRNewspresisi.com. Gerakan Pramuka Gugus Depan (Gudep) MAS PSA Sulit Air (12.085-12.086), dan MTsS PSA Sulit Air (12.075-12.076), melaksanakan Perjusami dan Pelantikan Anggota Pramuka.
Bertempat di Bumi Perkemahan Padang Datar, Jorong Batu Galeh, Nagari Sulit Air, Kecamatan X Koto Diatas, Gudep MAS dan MTsS PSA laksanakan kegiatan.
Kegiatan dilaksanakan mulai tanggal 1 sampai 3 Maret 2024, dalam penyampaiannya pembina Pramuka, Dailani Ismail, Lc. MH, menyampaikan untuk peserta yang mengikuti acara perjusami dan pelantikan sebanyak 49 orang.
Dimana jumlah tersebut di ikuti oleh 21 orang Siswa MAS PSA, dengan Nomor Gudep 12.085 – 12.086, dan 28 orang dari siswa MTsS PSA dengan nomor Gudep 12.075 – 12.076.
Dailani juga menyampaikan bahwa kegiatan pramuka untuk Tahun Pelajaran dengan Kurikulum Merdeka, Kegiatan Pramuka merupakan kegiatan Wajib yang di ikuti oleh Siswa kelas VII Fase D dan Kelas X Fase E.
Namun ada beberapa siswa yang tidak bisa mengikuti kegiatan Pramuka tersebut, adapun alasan mereka tidak bisa ikut adalah kesehatan atau fisik mereka yang tidak mendukung.
Kegiatan dilepas secara resmi oleh Kamabigus MAS PSA, Irdizon, dan didampingi oleh pembina pramuka dilapangan Madrasah, dalam nasehat yang diberikan oleh Kamabigus kepada peserta untuk bisa mengikuti kegiatan sebaik mungkin, dan selalu jaga nama baik Madrasah.
Dan kegiatan dibuka secara resmi oleh Kamabigus MTsS PSA, Harizon, dalam amanat yang beliau sampaikan kepada peserta adalah untuk mematuhi arahan pembina, dan mengikutinya dengan baik.
Serta selalu menjaga kondisi selama kegiatan berlangsung, dan jangan pernah tinggalkan sholat walau kegiatan tetap di laksanakan, lakukanlah tetap waktu dan sedapat mungkin lakukan dengan berjemaah, ujar Harizon. (Hendrik)