Aro Suka, PRnewspresisi.com—keluarga besar Polres Solok pada Senin (1706/24) melaksanakan Sholat Idul Adha 1445 H / 2024 yang dimulai sekira pukul 07.45 wib yang berlangsung di Lapangan Apel Polres Solok.
Dalam Pelaksanaan Shalat Idul Adha tersebut, Polres Solok mengundang Khatib Ustad Ridwan,S.Ag sekaligus merangkap sebagai Imam Sholat Id.
Pada Pelaksanaan Shalat Idul Adha 1445 H dihadiri oleh Kapolres Solok AKBP Muari, S.I.K, M.M, M.H beserta Keluarga, Para Kabag Polres Solok, Para Kasat Polres Solok, Para Kapolsek se Jajaran Polres Solok serta Seluruh Personil Polres Solok beserta pengurus Bhayangkari.
Pelaksanaan Ibadah Shalat Idul Adha 1445 H / 2024 M selesai dilaksanakan pada pukul 08.30 Wib dengan Khatib menyampaikan judul Khotbah 3 Macam amalan pada bulan Zulhijjah.
Ustad Ridwan,S.Ag dalam menjabarkan 3 Amalan terebut diantaranya Ibadah Haji, dimana ibadah ini merupakan amalan utama yang dianjurkan dalam Dzulhijjah. Perintah melaksanakan ibadah haji juga disampaikan Allah SWT dalam firman-Nya pada surat surat Al Hajj ayat 27.
amalan berikutnya disampaikan Ustad Ridwan adalah Berpuasa Yaitu Puasa Asyura’ (Puasa di sepuluh hari bulan Zulhijjah) maka dianjurkan bagi umat Muslim untuk melaksanakan ibadah puasa di bulan Zulhijjah Di antaranya adalah melaksanakan puasa pada 1 hingga 9 Dzulhijjah. Yang mana, pada 1 hingga 7 Dzulhijjah disebut sebagai puasa Dzulhijjah. Sedangkan pada 8 Dzulhijjah disebut sebagai puasa Tarwiyah dan pada 9 Dzulhijjah, disebut dengan Puasa Arafah.
“Amalan-amalan pada 10 hari pertama Dzulhijjah termasuk puasa pada awal waktu bulan ini, yang disebut lebih baik dari pada jihad fi sabilillah”, terangnya.
Amalan berikutnya jelas Ustad yaitu Berqurban dimana Ibadah qurban dilaksanakan oleh umat muslim setiap tanggal 10 Dzulhijjah. Pelaksanaan ibadah qurban mengingatkan kita (umat muslim) pada ketaatan Nabi Ibrahim AS dan putranya Nabi Islamil AS terhadap perintah Allah SWT. Yaitu menyembelih hewan seperti sapi dan kambing sesuai dengan tuntunan agama islam.
Adapun Pemotongan hewan Qurban berlangsung di depan Sat Lantas Polres Solok dengan Jumlah hewan sebanyak 3 Ekor Sapi dan 1 ekor Kambing yang berakhir pukul 13.30 wib dalam keadaan aman dan tertib.(Malin)