Panyakalan,PRnewspresisi.com–Nagari Panyakalan.Kecamatan Kubung Kabupaten Solok melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dengan ta’lim bagi anak anak.
Acara yang bertempat di Masjid Jamiek Jorong Pakan Sabtu Nagari Panyakalan itu dihelat oleh Panitia Hari Besar Islam ( PHBI ) berkolaborasi dengan Lembaga Pemberdayaan Nagari (LPMN ) Pada Minggu (15 / 9 / 24 ).
Mengawali sambutannya ketua panitia Afriadi SPd melaporkan kegiatan dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1446 H Terlaksana atas kerjasama PHBI LPMN dan Masjid Jamie’ . Dengan tema ” Melalui Peringatn Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H kita Siapkan Generasi Yang Religius dan Berakhlakul Karimah”.*dimana pembiayaan dari kegiatan ini kita ambil dari kas PHBI”, ungkapnya.
Sesuai dengan konsep yang diusulkan LPMN, untuk itu kita hadirkan ustadz Surya Bunawan MA dari Kota Padang Panjang yang memang sudah berpengalaman dengan metode pembelajaran bagi anak anak.
Drs. Asriwandi mewakili pengurus Masjid Jamie’ selaku tuan rumah menyambut baik kegiatan ta’lim tersebut. Ini merupakan suatu inovasi yang belum pernah dilakukan dimana dalam suatu kajian menghadirkan jemaah khusus para santri anak anak.
“Semoga hal ini bisa berlanjut bukan hanya dalam momentum tertentu saja namun jadi kegiatan rutin dengan melibatkan seluruh MDA dan MDTA serta TPQ yang ada di Nagari Panyakalan “,ujarnya.
Hal ini disambut baik oleh Wali Nagari Panyakalan yang disampaikan Sekretaris Nagari Fitria Agustina SE. Dikatakan fitria, Pemerintah Nagari mengapresiasi kolaborasi LPMN, PHBI dan pengurus Masjid Jamie’ sehingga terlaksananya kegiatan yang bisa dibilang suatu inovasi untuk Nagari Panyakalan.
“Harapan kita bersama semoga kegiatan seperti ini akan berlanjut dengan melibatkan pihak sekolah dilingkup Nagari Panyakalan untuk menghadirkan siswanya sebagai peserta ta’lim”, ujar Sekna.