PRnewspresisi.com-Sumatera Barat dikabarkan segera menyambut Kabupaten baru. Diwacanakan akan ada 7 Kabupaten baru yang akan segera menjadi bagian dari Sumatera Barat.
Kabupaten baru di Sumatera Barat tersebut akan dibentuk oleh puluhan kecamatan yang mengalami pemekaran.
Diketahui terdapat lebih dari 848 ribu penduduk yang akan terlibat dalam pembentukan daerah otonom baru berbentuk Kabupaten di Sumatera Barat ini.
Sumatera Barat diwacanakan akan melakukan pemekaran daerah.
Sebanyak 5 Kabupaten di Sumatera Barat akan mengalami pemekaran.
Kelima Kabupaten tersebut nantinya akan membentuk 7 Kabupaten baru untuk Sumatera Barat.
Kelima Kabupaten di Sumatera Barat yang diwacanakan mengalami pemekaran seperti Kabupaten Kepulauan Mentawai, Kabupaten Agam.
Ada juga Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Lima Puluh Kota dan kabupaten Pasaman Barat.
Kelima Kabupaten tersebut akan membuat Sumatera Barat memiliki 7 Kabupaten baru.
Berikut 7 Kabupaten baru yang diwacanakan segera dimiliki Sumatera Barat.
- Kabupaten Siberut
Kabupaten Siberut adalah calon Kabupaten baru Sumatera Barat yang mekar dari Kabupaten Kepulauan
Kabupaten Siberut akan terdiri dari 4 Kecamatan dengan 240 ribu penduduk.
- Kabupaten Pagai
Kabupaten Pagai juga merupakan calon Kabupaten yang mekar dari Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Kabupaten Pagai akan membawahi 4 Kecamatan dengan 35 ribu jiwa.
- Kabupaten Sipora
Kabupaten Sipora menjadi calon daerah otonom baru yang mekar dari Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Kabupaten Sipora akan memiliki 10 ribu penduduk yang menghuni tiga Kecamatan.
- Kabupaten Agam Tuo
Kabupaten Agam Tuo merupakan calon daerah otonom yang berasal dari Kabupaten Agam.
Kabupaten Agam Tuo akan terdiri dari 10 Kecamatan dengan 250 ribu penduduk.
- Kabupaten Renah Indojati
Kabupaten Tanah Indojati siap mekar dari Kabupaten Pesisir Selatan.
Kabupaten Renah Indojati akan memiliki 5 Kecamatan dengan 120 ribu penduduk.
- Kabupaten Lima Puluh Kota Utara
Kabupaten Lima Puluh Kota Utara adalah calon daerah otonom dari Kabupaten Lima Puluh Kota.
Kabupaten Lima Puluh Kota Utara membawahi 5 Kecamatan yang dihuni 176 ribu penduduk.
- Kabupaten Pasaman Utara
Kabupaten Pasaman Utara akan mekar dari Kabupaten Pasaman Barat.
Kabupaten Pasaman Utara memiliki 6 Kecamatan dengan 203 penduduk.
Itulah calon Kabupaten baru yang diwacanakan akan dibentuk oleh lebih dari 848 ribu penduduk Sumatera Barat.***