Kota Solok,PRnewspresisi.com— Masyarakat Payo kelurahan Tanah Garam Kota Solok pada Rabu (28/09) menerima Bantuan sarana dan prasarana dari PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumbar yang merupakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Bantuan tersebut dalam bentuk pembangunan lahan parkir, tempat duduk dan sarana lainnya guna mempercantik Kawasan Agrowisata Batu patah Payo dikelurahan Tanah Garam
Ketua Koperasi Serambi Madinah, M.Safni menerima secara simbolis Bantuan tersebut dari Manager Keuangan, Komunikasi dan Umum (KKU) PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumbar, Cipto Adi Sumartono dan disaksikan oleh Wali Kota Solok Zul Elfian Umar.
Walikota Solok Zul Elfian Umar dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas perhatian dan bantuan PLN (UIW) Sumbar ke Kota Solok. Alhamdulillah kolaborasi dan sinergi semua pihak di Kota Solok serta seluruh elemen terkait yang telah membuat Kawasan Payo semakin maju dan bagus seperti saat ini.
“Kekuatan inilah yang harus kita kembangkan dan perkuat terus-menerus di Kota Solok,” sebut wako.
PLN jelas wako, dengan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menjadi perhatian dalam membantu kita dalam memajukan Kota Solok terutama kawasan Agrowisata Batu Patah Payo.
“Salah satu kelebihan yang dimiliki yakni masyarakat Payo sangat ramah dan senang dengan kedatangan wisatawan sehingga nanti tentunya akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat”, sebut Wako
Discussion about this post