Danau Kembar, PRnewspresisi.com—Kecamamatan Danau Kembar Kab. Solok Mengadakan agenda tahunannya dengan menyelenggarakan Olimpiade olahraga siswa nasional (O2SN) yang diikuti oleh 14 Sekolah Dasar dalam 8 cabang Lomba yang dilaksanakan selama 2 hari (01 s.d 02 ) Maret 2023.
O2SN tingkat kecamatan Danau Kembar tahun 2023 ini, di adakan oleh forum K3S yang di koordinatori oleh ketua K3S Zulfahmi, S.Pd dibawah binaan korwil Danau Kembar Maizal, S.Pd.
Sementara pelaksanaannya terpusat di Lapangan Bola Air tawar Nagari Kampung Batu Dalam dengan tuan rumah Gugus 2 yang berlokasi di SDN 11 Kampung Batu Dalam.
Yang menjadi inspektur upacara sekaligus membuka kegiatan O2SN tingkat Kecamatan Danau Kembar ini ialah kepala Dinas pendidikan pemuda dan olah raga Kabupaten Solok Zainal Jusmar,S.Pd.MM.MSi dan sebagai pemimpin upacara ditunjuk Hayatullah Al Anshor, S.Pd.
korwil kecamatan Danau Kembar Maizal, S.Pd selaku Pengawas dan pembina melaporkan bahwa Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari.
Dijelaskan Maizal bahwa kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten, propinsi dan tingkat nasional.
“Untuk mempersiapkan atlit di kecamatan menuju tingkat kabupaten perlu diadakan seleksi dari setiap sekolah dasar yang ada di kecamatan Danau kembar yang terdiri dari 14 sekolah dasar”,tuturnya.
Discussion about this post