“Sesampainya di tikungan terakhir jelang batas kota Padang dengan Solok, dump truk tersebut terhalang oleh kendaraan truk yang berada di depan sehingga dump truk tronton tersebut melambat dan tiba-tiba mundur masuk parit,” kata dia.
Selanjutnya pelaku berhasil ditangkap warga dan pengendara jalan yang terkena senggol truk pelaku. Menurut Nesmon, karena emosi, warga dan pengendara jalan menghajar pelaku.
“Pelaku babak belur. Satpam PT Semen Padang mengamankan pelaku. Anggota langsung melarikan pelaku ke klinik Semen Padang untuk diobati,” ungkapnya.
Nesmon mengungkapkan, pelaku melakukan pencurian bersama dua temannya. Namun saat pengejaran keduanya berhasil kabur.
“Kedua teman pelaku berhasil kabur saat dilakukan pengejaran. Kecelakaan akibat disenggol dump truk berjumlah empat kendaraan. Dari kecelakaan tidak ada korban jiwa,” pungkasnya.(*)
Sumber : Kumparan
Discussion about this post