Koto Baru,PRnewspresisi.com— Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar Dt Sutan Majo Lelo kembali melakukan Kunjungan Kerja dan Temu Ramah yang kali ini dilakukan bersama Masyarakat Nagari Koto Baru.
Pertemuan tersebut dilaksanakan pada Kamis (25/01/24) di Medan Nan Bapaneh Nagari Koto Baru yang juga dihadiri oleh Anggota Komisi V DPR RI Athari Gauthi Ardi.
Ikut mendampingi Asisten I Drs. Syahrial, MM, Anggota DPRD Kab. Solok, Kepala OPD, Kepala Kantor BPN Kabupaten Solok, Ketua BAZNAS Kab. Solok, Camat Kubung, Forkompimcam, Walinagari Koto Baru Irman, SE, Walinagari se-Kecamatan Kubung, Tokoh-tokoh Agama dan Adat Nagari Koto Baru serta Masyarakat Nagari Koto Baru.
Walinagari Kotobaru Irman,SE dalam sambutannya mengucapkan Selamat Datang kepada Bupati Solok dan Anggota Komisi V DPR RI.
“Kami mewakili masyarakat Kotobaru mengucapkan terimakasih atas pembangunan yang diberikan untuk Nagari Kotobaru. Alhamdulillah normalisasi batang Lembang telah berjalan dengan lancar berkat bantuan dari anggota DPR RI”,jelas Irman.
Irman juga mengatakan pembangunan Normalisasi itu masih terdapat kekurangan sepanjang 200 meter menuju hulu sungai koto baru, untuk itu kita mohonkan untuk dapat kelanjutan pembangunannya.
Anggota Komisi V DPR RI Athari Gauthi Ardi dalam kesempatan itu juga mengatakan bahwa dirinya selaku perpanjangan tangan masyarakat Kabupaten Solok di DPR RI akan senantiasa memperjuangkan aspirasi masyarakat Kabupaten Solok.
“Alhamdulillah sudah hampir 5 tahun kita diamanahkan di DPR RI dan tiap tahunnya Alhamdulillah telah puluhan milyar kita bawa untuk pembangunan di Kabupaten Solok”,terangnya.
Dikatakan Athari, Normalisasi Batang Lembang perlahan lahan akan kita cicil, dan normalisasi itu setiap tahunnya kita anggarkan 20 milyar untuk Batang Lembang.