Padang Pariaman, PRnewspresisi.com Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar Dt. Sutan Majo Lelo menghadiri Halal Bihalal Keluarga Besar Alumni Pondok Pesantren Nurul Yaqin Ringan-ringan Pakandangan Padang Pariaman.
Kegiatan “Mamakiah(Mengenang Masa Jadi Pakiah) Bersama Keluarga” tersebut berlangsung pada Minggu (14/4/2024) bertempat di Komplek Darussalam 2 Padang Pariaman, Nurul Yaqin Ringan-ringan.
Hadir pada kegiatan Halal Bihalal Religi itu Pimpinan DPRD Prov. Sumatera Barat, Indra, SH, MM Dt. Rajo Lelo, Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda M.Mar Dt. Sutan Majo Lelo, Bupati Padang Pariaman, Suhatril Bur, SE, MM, Yang Mulia Almukaram, Buya Khalifah Ponpes Nurul Yaqin Syekh Muda Zulhamdi Tuanku Kerajaan, Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Yaqin Ringan-ringan, Drs. Idarusallam Tuangku Sutan.
Selain itu tampak hadir Ketua Umum Keluarga Besar Alumni Ponpes Nurul Yaqin, Dr. H. Rahmat Tuanku Sulaiman, S.Sos S.Ag, MM, Ketua Majelis Dzikir Ponpes Nurul Yaqin, Buya Drs.H. Zakirman Tuanku Sutan dan Para Guru-Guru Tarekat, Syekh dan Buya Pimpinan Cabang Pondok Pesantren Nurul Yaqin serta Keluarga Besar Alumni Ponpes Nurul Yaqin.
Sesampai di Padang Pariaman Bupati Solok Solok disambut langsung oleh Bupati Padang Pariaman dikediamannya, untuk selanjutnya kedua Kepala Daerah tersebut beserta rombongan langsung bertolak menuju ke Pondok Pesantren Nurul Yaqin Ringan-Ringan untuk menghadiri undangan Halal Bihalal.
Sebelum Halal Bihalal bersama Keluarga Besar Alumni Ponpes, sesampainya disana, Bupati Solok bersama rombongan terlebih dahulu melakukan Ziarah ke Makam Syekh H. Ali Imran Bin Hasan Tuangku Bagindo yang merupakan Pendiri Pindok Pesantren Nurul Yaqin.
Pada kesempatan itu Bupati Padang Pariaman atas nama pribadi dan Keluarga Besar Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1445 H Minal Aidin Wal Faizin Mohpn Maaf Lahir dan Batin.