PRNewsPresisi
  • Home
  • Berita
  • Kabar Kriminal
  • Kabar Pasar
  • Kuliner & Wisata
  • Lintas Berita
  • Politik & Budaya
  • Seputar Ramadhan & Religi
  • Opini
  • Advetorial
  • Home
  • Berita
  • Kabar Kriminal
  • Kabar Pasar
  • Kuliner & Wisata
  • Lintas Berita
  • Politik & Budaya
  • Seputar Ramadhan & Religi
  • Opini
  • Advetorial
No Result
View All Result
PRNewsPresisi
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Kabar Kriminal
  • Kabar Pasar
  • Kuliner & Wisata
  • Lintas Berita
  • Politik & Budaya
  • Seputar Ramadhan & Religi
  • Opini
  • Advetorial
Home Berita

Gercep Bupati Terpilih, Jon Firman Pandu Bersama Andre Rosiade Bahas Blankspot dengan Dirut Telkomsel

Dedi Oleh Dedi
17 Desember 2024
dalam Berita
0
Gercep  Bupati Terpilih, Jon Firman Pandu Bersama Andre Rosiade Bahas Blankspot dengan Dirut Telkomsel
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta, PRnewspresisi.com – Wakil Bupati Solok, Jon Firman Pandu, yang juga merupakan Bupati Solok terpilih, bersama Anggota DPR RI asal Sumatera Barat, Andre Rosiade, mengunjungi Kantor Pusat PT Telkomsel di Jakarta pada Senin (16/12/2024).

Pada kesempatan tersebut Jon Firman Pandu yang juga didampingi oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Solok, Teta Midra, dan Kabid APTIKA Diskominfo, Fitria Fenti diterima langsung oleh Direktur Utama PT. Telkomsel(Tbk.), Nugroho.

Kedatangan Wakil Bupati Solok dengan didampingi Andre Rosiade adalah guna membahas upaya percepatan pembangunan infrastruktur telekomunikasi di Kabupaten Solok, khususnya di wilayah-wilayah yang hingga kini masih mengalami kendala jaringan atau blankspot.

Dikesempatan tersebut, Andre Rosiade memaparkan kepada Dirut Telkomsel bahwa beberapa nagari di Kabupaten Solok masih belum terjangkau jaringan telekomunikasi yang memadai.

Dia juga memaparkan ada 6 (Enam) nagari yang masih masuk kategori blankspot.
Dikatakan Andre Rosiade nagari-nagari yang masih blankspot di Kabupaten Solok, yaitu : Nagari Garabak Data (Kecamatan Tigo Lurah), Nagari Tanjung Balik (Kecamatan Tigo Lurah), Nagari Pasilihan (Kecamatan X Koto Diatas), Nagari Katialo (Kecamatan X Koto Diatas), Nagari Aie Luo (Kecamatan Payung Sekaki), dan Nagari Siaro-Aro (Kecamatan IX Koto Sungai Lasi).

Andre Rosiade juga menegaskan bahwa akses telekomunikasi sangat penting untuk mendukung kebutuhan masyarakat, terutama di bidang pendidikan, ekonomi, dan layanan publik. Ia meminta dukungan Telkomsel agar masalah blankspot di nagari-nagari tersebut bisa segera diatasi.

Merespons permintaan tersebut, Dirut Telkomsel, Nugroho, menyatakan kesiapannya untuk mendukung percepatan pembangunan jaringan telekomunikasi di Kabupaten Solok.

“Kami akan menindaklanjuti permohonan yang disampaikan oleh Pemerintah Kabupaten Solok, dan berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan jaringan di wilayah-wilayah tersebut dalam waktu dekat,” kata Nugroho.

Harapan Pemerintah Kabupaten Solok
Wakil Bupati Solok, Jon Firman Pandu, menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan oleh Andre Rosiade serta respons positif dari Telkomsel dan berharap kolaborasi ini dapat mempercepat pembangunan infrastruktur digital di Kabupaten Solok, sehingga masyarakat di nagari-nagari yang selama ini terisolasi secara komunikasi dapat segera menikmati layanan telekomunikasi digital yang memadai.

“Telekomunikasi adalah salah satu kebutuhan mendasar masyarakat, terutama di era digital seperti sekarang. Dengan adanya jaringan yang baik, kami optimis perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Solok akan semakin meningkat,” ujar Jon Firman Pandu.

Kolaborasi ini menjadi langkah awal dalam mewujudkan pemerataan infrastruktur telekomunikasi di Kabupaten Solok, sekaligus mendukung kemajuan daerah secara berkelanjutan. (Zal Harun)

Print Friendly, PDF & Email
Tags: Jon Firman Pandu
Pos Sebelumnya

Resmi, Mulai tanggal 1 Januari 2025 PPN 12 Persen akan berlaku untuk Barang dan Jasa

Pos Selanjutnya

Di Duga Memiliki Senpi Rakitan Warga Teluk Kijing 3 Lansung Di Amankan Aparat Kepolisian Lais

Terkait Posts

Pemko Solok Raih Penghargaan Atas Keberhasilan Program Makanan Bergizi Gratis

Pemko Solok Raih Penghargaan Atas Keberhasilan Program Makanan Bergizi Gratis

22 November 2025
Karyawan PTPN IV Regional 7 Dibacok Empat OTK Saat Patroli Kebun Sawit

Karyawan PTPN IV Regional 7 Dibacok Empat OTK Saat Patroli Kebun Sawit

21 November 2025
Malin Adat: Payung di Saat Panas, Dingin Ketika Hujan

Malin Adat: Payung di Saat Panas, Dingin Ketika Hujan

20 November 2025
Ketika Kita Malas Membaca, tetapi Riuh di Media Sosial

Ketika Kita Malas Membaca, tetapi Riuh di Media Sosial

19 November 2025
Pos Selanjutnya
Di Duga Memiliki Senpi Rakitan Warga Teluk Kijing 3 Lansung Di Amankan Aparat Kepolisian Lais

Di Duga Memiliki Senpi Rakitan Warga Teluk Kijing 3 Lansung Di Amankan Aparat Kepolisian Lais

Spektakuler Pemkab Solok Masuk Nominasi Apresiasi Kampung Keluarga berkualitas

SPEKTAKULER PEMKAB SOLOK MASUK NOMINASI APRESIASI KAMPUNG KELUARGA BERKUALITAS

Mambangkik Batang Tarandam

Solok Super Team Hebat
Solok Super Team Hebat

Solok Super Team Hebat

Currently Playing
PRNewsPresisi

© 2022 PRNEWSPRESISI.COM | by Proletariat.Digital

Navigate Site

  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Kabar Kriminal
  • Kabar Pasar
  • Kuliner & Wisata
  • Lintas Berita
  • Politik & Budaya
  • Seputar Ramadhan & Religi
  • Opini
  • Advetorial

© 2022 PRNEWSPRESISI.COM | by Proletariat.Digital

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

error: Content is protected !!