Batam,PRnewspresisi.com – Ribuan Orang menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus Ikatan Keturunan Putra Putri Piliang (IKP3) Kota Batam, Minggu (19-11-23).
Pelantikan dan pengukuhan pengurus IKP3 Kota Batam tersebut diadakan di Golden Prawn Bengkong Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau.
Disamping diadakannya Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus IKP3 Kota Batam, Dalam acara tersebut juga dilaksanakannya Milad ke-6 IKP3 Kota Batam.
Turut hadir dalam Pelantikan tersebut Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Wagub Sumbar Audy Joinaldy, Walikota Batam Rudi, Anggota DPRD Kepri Irwansyah yang juga sebagai Ketua Penasehat IKP3 Kota Batam, Ketua Majelis Tinggi IKSB Kota Batam yang juga Pembina IKP3 Kota Batam Arwin Pribadi dan Jufrizal Angku Datuak Bandaharo Kayo Tampuak Tangkai Alam Minangkabau.
Selian itu, hadir juga beberapa Tokoh lainnya seperti Ketum IKSB Kota Batam Maryon, Ketum Gema Minang Kota Batam Leo Putra, dan masih banyak lagi Tokoh-Tokoh dari Paguyuban dan Organisasi yang hadir dlm acara tersebut.
Acara yang dimulai pukul 10.00 Wib dan selesai hingga pukul 21.00 Wib tersebut berjalan sangat meriah dan seluruh hadirin sangat antusias mengikuti kegiatan acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus serta Milad ke-6 IKP3 Batam tersebut.
Sebelum dimulainya pelantikan dan pengukuhan Pengurus IKP3 Kota Batam, acara tersebut diawali dengan pemukulan Gong oleh Walikota Batam, Muhammad Rudi.
Kemudian, setelah melaksanakan Sholat Dzuhur serta makan siang bersama, acara tersebut dilanjutkan dengan Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus IKP3 Kota Batam.
Dalam pelantikan dan pengukuhan Pengurus, Jufrizal Angku Datuak Bandaharo Kayo memimpin proses pelantikan dan pengukuhan Pengurus dengan pembacaan sumpah yang diikuti oleh seluruh pengurus.
Disaat yang bersamaan, Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyerahkan bendera IKP3 Kota Batam kepada Ketua Terpilih H. Deni Elfia dan disaksikan langsung oleh Wagub Sumbar Audy Joinaldy, Ketua Penasehat IKP3 Kota Batam Irwansyah yang juga Anggota DPRD Kepri, Ketua Pembina IKP3 Kota Batam Arwin Pribadi yang juga sebagai Ketua Majelis Tinggi IKSB Kota Batam.
Setelah proses pelantikan dan pengucapan sumpah pungurus dilakukan, acara tersebut dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua Terpilih H. Deni Elfia, Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Wagub Sumbar Audy Joinaldy, Ketua Penasehat IKP3 Kota Batam Irwansyah dan lainnya.
Dalam Sambutannya, Ketua Terpilih H. Deni Elfia mengucapkan ucapan ribuan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah mensukseskan acara tersebut dan juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin yang telah hadir dalam acara tersebut.
“Saya mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah meluangkan waktunya untuk mensukseskan acara ini dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin yang telah hadir dalam acara ini”, ungkap Deni Elfia.
Deni juga mengatakan ucapan terima kasih kepada Ketua Penasehat IKP3 Kota Batam Irwansyah yang selama ini telah mensuppprt IKP3 Kota Batam sehingga sukses dalam mengadakan acara tersebut.
“Saya juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada mamak kami, Mak Datuak Irwansyah yang telah mensuppport kami selama ini” pungkasnya.(RY)