Solok,PRnewspresisi.com—SDN 12 Kampung Batu Dalam Kecamatan Danau Kembar Kab. Solok dilanda Banjir pada Selasa (27/09/22).
Hal itu disebabkan karena cuaca didaerah tersebut mengalami curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari belakangan. akibatnya, saluran air yang berada di sekitar sekolah tidak tertampung sehingga air meluber ke luar dan menyebabkan Banjir
kepala sekolah SDN 12 Kp. Dalam Amrizal, S.Pd,SD dalam keterangannya mengatakan bahwa setiap hari hujan selalu digenangi banjir, hal ini terjadi akibat polongan jalan yang berada didepan sekolah terlalu kecil dan sering tersumbat sehingga air tidak bisa lancar mengalir
“kalau musim penghujan seperti sekarang kadang murid bersama guru lakukan goro bersama, bahkan sampai 3 kali seminggu”, tuturnya kepada media ini.
Lebih dalam Amrizal mengatakan bahwa solusi satu satunya yakni dengan membongkar polongan itu dan mengganti dengan ukuran yang lebih besar, namun dari pihak sekolah belum sanggup untuk melakukannya saat ini.
Dirinya bersama Komite sekolah sudah menemui pihak pemerintahan nagari, agar dicarikan solusinya.menurut pihak nagari baru bisa di anggarkan tahun depan.
“karna ini sangat penting dan harus dituntaskan secepat mungkin. Karna Murid pun sering tidak belajar kalau sudah Banjir seperti ini”, kata kepsek lagi.
Discussion about this post