SOLOK KOTA ,PRnewspresisi.com– Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar dan Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra mengikuti Rapat Paripurna DPRD Kota Solok dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Solok ke-52 Tahun 2022, di Gedung Kubuang Tigo Baleh, Jum’at (16/12/22).
Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Solok, Hj.Nurnisma didampingi Wakil Ketua DPRD Kota Solok, Efriyon Coneng dan Bayu Kharisma.
Selain itu juga dihadiri langsung oleh Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldi, anggota DPRD Kota Solok, Forkopimda Kota Solok, Sekretaris Daerah Kota Solok, Syaiful A, Para kepala daerah dan Ketua DPRD tetangga, Ketua TP PKK Kota Solok, Ketua GOW Kota Solok, Ketua DWP Kota Solok, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, para pendiri Kota Solok, Walikota terdahulu serta undangan lainnya.
Wako Zul Elfian Umar dalam sambutannya mengatakan bahwa tanggal 16 Desember diperingatinya sebagai hari bersejarah bagi masyarakat Kota Solok, dan tidak terasa Kota Solok telah berusia 52 Tahun.
“Lima puluh dua tahun adalah rentang panjang perjalanan Kota Solok karena penuh dengan romantika dan dinamika sejarah”,kata wako mengawali sambutan.
Dijelaskan Wako, Sebuah Kota kecil yang Insya Allah akan menjelma menjadi Kota yang maju, modern dan agamis sehingga Kota Solok telah mengalami perubahan yang signifikan, baik dari aspek fisik maupun dari aspek sosial, budaya, ekonomi dan lingkungan. Berbagai perubahan ini tentu harus di antisipasi secara cerdas agar Kota Solok tetap menjadi tempat yang nyaman bagi sistem kehidupan, sekaligus memberi dampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam jangka panjang.
” Sebagai masyarakat Kota Solok kita wajib bersyukur dengan menjadikan hari kelahiran Kota Solok sebagai sebuah inspirasi dan motivasi untuk mengisi kembali setiap detik perjuangan kehidupan daerah ini dengan karya dan prestasi, lalu kita bingkai catatan perjalanan hari ini dan ke depan dengan kerja kerja produktif demi meraih cita-cita dan harapan akan masa depan yang lebih baik,” ajak Zul Elfian Umar.
Discussion about this post