Sariak,PRnewspresisi.com–Salah Satu Akses Jalan Di Kabupaten Solok yang menghubungkan Sarik Alahan Tigo kec.Talang Babungo menuju Sungai Abu kec.Hiliran Gumanti putus Total pada kamis (09/11/23) sekira pukul 18.30 Wib Sore.
Peristiwa tersebut Sontak menyebabkan warga disekitar Lokasi tidak bisa beraktivitas disebabkan karena jalur longsor tersebut merupakan Akses utama menghubungkan 2 Kecamatan.
Salah satu Warga Sungai Abu Bernama Anton Prabowo kepada media ini melaporkan bahwa kondisi jalan Pasca Longsor mengalami Putus terban ±40m. Sementara badan jalan amblas semuanya.
“jangankan roda 4 atau roda 2, pejalan kaki pun susah untuk lewat, Kejadian ini terjadi saat magrib Pada Kamis Malam, saat hujan lebat mengguyur diseluruh wilayah kab solok, kami pun terjebak. tidak bisa lewat dan akhirnya ,terpaksa jalan kaki ± 1km dari tempat penitipan kendaraan , baru bisa naik kendaraan roda 2”,terangnya.

Harapan kami tambah Anton, kondisi ini bisa cepat ter atasi karena ini adalah satu satunya nya akses yang dipakai seluruh masyarakat sariak dan sungai abu, menuju kec dan Pusat Pemerintahan Kab.Solok, Karena ini juga akan berdampak secara drastis terhadap perekonomian masyarakat secara umum, yang tentunya harga pangan akan mahal harganya.
” ini merupakan jalan satu satunya nya penghubung Sungai Abu, sariak alahan tigo, ketalang babungo(kec dan kab)”,pungkasnya.
Sementara itu Bupati Solok Melalui Sekda Medison pada Jumat (10/11/23) Pagi menginstruksikan Kadis PU dan Kalaksa BPBD kab.Solok untuk menurunkan Tim ke Lokasi talang babungo dan segera mengambil langkah langkah dan alternatif supaya akses jalan bisa terbuka kembali.
Medison Menginstruksikan agar menggunakan alat berat yang dimiliki Pemkab. Solok dan segera melaporkan Perkembangan Selanjutnya kepada pimpinan.
Berdasarkan Laporan terkini dari Salah Satu Petugas BPBD dilapangan bahwa jalan lonsor terjadi sepanjang kurang lebih 50 mter , ketinggian jalan 30 meter , luas area pertanian di bawah jalan sekitar 2 hektar.(Feriyadi/Hendrik/ Malin)











