Solok, Danau Kembar,PRnewspresisi.com-Sebuah Jembatan yang berada di jorong Gurun Data Nagari Simpang Tanjung Nan IV kec. Danau Kembar Kab.Solok amblas Seketika, peristiwa itu terjadi pada Minggu (18/09/22) Sekira pukul 13.00 wib.
Hal itu disebabkan oleh intensitas curah hujan yang cukup tinggi semenjak hari Sabtu hingga Minggu (17-18 September 2022). akibat nya salah satu akses jalan dari jorong Kapalo Danau Ateh menuju jorong gurun data Nagari Simpang Tanjung Nan IV Kec Danau Kembar Kab Solok terputus untuk sementara waktu.
Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo,S.I.K melalui Kapolsek Danau Kembar Iptu Irhas murad, SH membenarkan kejadian itu.
“Benar kami telah mendapat Laporan dari warga terkait jembatan yang Roboh ini”,kata Iptu Irhas Murad
Kapolsek juga telah mengutus petugas yakni KA. SPK Aipda bobi samanta dan Briptu Sarpomi untuk memantau situasi kelapangan dan langsung memasang garis police line untuk memberikan tanda.
” jembatan tidak sanggup menahan beban Air karena hujan seharian, sehingga jembatan tersebut Amblas, Untuk Sementara pengendara harus mencari jalan Alternatif”,katanya
dari kejadian tersebut tidak ada korban jiwa namun kerugian ditaksir Rp. 200.000.000,- (Dua Ratus Juta Rupiah), hingga situasi saat ini, Warga tampak ramai menonton jembatan yang amblas itu.(Malin)
Discussion about this post