Wakapolres solok juga menghimbau kepada ninik mamak dan bundo kandung supaya selalu melihat anak dan keponakan nya agar selalu diawasi karena untuk sejumlah kasus yang menonjol di wilayah hukum polres solok saat ini seperti kasus PPA yaitu cabul, pemerkosaan dan Narkoba.
Selain itu waka Polres juga meminta pada ninik mamak dan bundo kanduang di daerah jawi jawi untuk mengingatkan anak keponakan nya supaya menjauhi narkoba, karena narkoba memberikan dampak yang buruk bagi diri, keluarga dan masyarakat.
“Bagi seseorang atau keluarga yang telah terlanjur memakai maupun mengedarkan Narkoba untuk segera berhenti, Karena mudaratnya sangat besar”,terang Irwan Zani.
Selain itu waka polres juga Menghimbau kepada masyarakat agar menutup semua jalan tempat masuknya narkoba dan sejenisnya serta Melakukan pengawasan dan memberikan edukasi kepada anak anak agar mereka menjauhi narkoba.
“Aktifkan kontrol sosial yang ada di masyarakat agar dapat tercipta keamanan dan ketertiban, seperti mengaktifkan kembali jaga ronda,tamu wajib lapor 1×24 jam,karang taruna,linmas dan berbagai organisasi masyarakat lainnya yang dapat menunjang terciptanya harkamtibmas”, bebernya.
Kegiatan waka polres Solok bersama Tim dengan duduk di Balai adat nagari Jawi – jawi semata mata untuk mendengarkan curhat warga sambil minum kopi dan makan ondeh ondeh serta lapek sambil bercerita mendengarkan curhat bagi warga Nagari Jawi – jawi , selain itu waka polres juga menyampaikan pesan kamtibmas agar selalu waspada pada lingkungan nagari peehatikan apa bila bawa kendaraan pakai lah helm dan lengkapi dengan sim dan stnk,biar anak keponakan kita aman dalam perjalanan.
Discussion about this post