Sulit Air,Prnewspresisi.com—Hujan yang melanda Nagari Sulit Air, Kecamatan X Koto Diatas, Kabupaten Solok, menyebabkan pohon tumbang dan menimpa rumah warga.
Pemilik rumah, Yurningsih (50) suku Limo Panjang, menceritakan kronologinya sewaktu di lakukan wawancara,bahwa awal kejadian terjadi pada sore hari dibulan puasa, hujan deras yang di sertai angin kencang membuat Yur segera masuk kedalam rumahnya, karena hujan begitu deras.
Terdengar suara petir yang mengelegar, tidak tahunya pohon sudah tumbang dan menimpa atap rumahnya, sehingga semalam Yur harus menompang tidur di rumah tetangga.
Siang harinya Kepala Jorong Sarikiah, Ahmad Syarif membuat laporan atas musibah yang terjadi diwilayah jorong ke pihak Nagari, dan pihak Nagari segera merespon dan melaporkan kepihak kecamatan dan pihak dinas Sosial
Dari laporan yang diberikan oleh Kajor, (Kepala Jorong) untuk kerusakan hanya berupa rumah, sementara kerusakan materi lainnya tidak ada.
Atas izin kepala Dinas Sosial Kabupaten Solok, melalui kabid Limjasos, Muswir bersama tim mengunjungi lokasi korban pohon tumbang.
Muswir juga membawa bantuan sembako yang berasal dari dinas sosial, semoga ini bisa membantu korban, dan meringankan beban korban.
Rasa terima kasih juga disampaikan oleh PJS Wali Nagari Sulit Air, Jumaini, S.Sos.M.Si atas respon cepat yang di laporkan, ini merupakan wujud kabupaten Solok yang sangat peduli akan masyarakatnya, ujar Jumaini.
Ikut menghadiri dalam pemberian bantuan tersebut Kepala jorong sarikiah, Ketua PKK Sulit Air, Babinsa Koramil X Koto Diatas, Ketua LPMN Sulit Air.(Hendrik).
Discussion about this post