Kota Solok,PRnewspresisi.com—Kepala Kantor Kemenag Kota Solok Buka Kegiatan Workshop Pembelajaran Dan Asesmen Berbasis Literasi MIN Kota Solok
Acara tersebut berlangsung Pada Kamis, 29 Agustus 2024, sementara kegiatan Workshop Guru di MIN Kota Solok resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Solok, H. Mustafa, MA. Yang berlangsung di Aula serba guna Masjid Agung Al-Muhsinin Kota Solok dan dihadiri oleh para guru serta tenaga pendidik di MIN Kota Solok.
Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi bagi para tenaga pendidik dengan memperkenalkan pembelajaran dan asesmen berbasis literasi.
Kepala Kantor Kemenag Kota Solok menyampaikan dalam arahannya bahwa setiap guru sudah semestinya selalu meningkatkan kompetensi masing-masing karena guru tidak bisa lari dari perkembangan zaman yang terjadi pada masa yang akan datang.
“kita berterimakasih kepada Kepala MIN Kota Solok yang telah memfasilitasi seluruh majelis guru untuk meningkatkan kompetensi terutama dalam bidang literasi”, sebut H.Mustafa.
Kementerian agama Republik Indonesia tambah Kakakemenag memiliki 7 program prioritas yang menjadi tujuan bersama, salah satu program prioritas utama Kementerian agama ialah moderasi beragama.
“Kita sebagai keluarga besar Kementerian agama menjadi insan pertama untuk mensukseskan program kemenag ini di Tengah-tengah kehidupan bermasyarakat”,Tambah mustafa.