Oleh : Yanti Ernoza (Ocha)
(Jurnalis PRnewspresisi.com)
Panyakalan,PRnewspresisi.com–Libur Panjang memang sangat dinantikan oleh semua orang, terutama bagi mereka yang telah berkeluarga dimana ayah ,ibu dan anak anak bisa berkumpul danĀ menghabiskan waktu bersama, sehingga momen seperti ini sebaiknya dipergunakan untuk hal hal yang bermanfaat.
Berikut ini ada beberapa ide agar liburan panjang bisa dipergunakan semaksimal mungkin
Pertama yaitu dengan menata kembali kondisi rumah yang ditempati
Mulailah terlebih dahulu dari membersihkan halaman depan rumah agar terlihat lebih rapih dan tidak menganggu kebersihan lingkungan sekitar. Selain itu, halaman rumah yang tertata bersih juga akan mengurangi kelembapan yang bisa membuat udara menjadi lebih kotor dan tidak nyaman.
Lanjutkanlah dengan mulai menata bagian dalam rumah. Rapikan dan sisihkanlah barang-barang yang sudah tidak terpakai. jika ada barang yang masih layak dipakai untuk digunakan sumbangkanlah kepada oleh orang lain.
Bagi barang barang bekas yang memang tidak berguna bisa dibakar atau memanfaatkan jasa tukang rongsokan untuk bisa diuangkan.
Kedua Berkunjung ke rumah orang tua atau sanak Family.
Biasanya aktifitas pekerjaan sehari-hari yang padat dapat menyita banyak waktu, sehingga waktu berkumpul dengan sanak Family juga semakin sempit, dengan liburan akhir pekan menjadikan momen tersebut untuk dapat mengunjungi orang tua atau saudara bisa terwujud, dengan berkunjung kesana kita bisa merekatkan kembali hubungan yang mungkin saja selama ini renggang, selain itu bersilahturahmi ketempat keluarga juga dapat memanjangkan umur dan membuka Rezeki, momen ini juga dapat untuk saling bertemu menanyakan kabar, tukar pikiran, makan bersama untuk saling ber say hello dan temu kangen bersama.
Ketiga mengunjungi tempat wisata
Refreshing atau berwisata itu wajib. Apalagi disaat banyak waktu senggang. Namun, untuk mengisi liburan,Tujuan wisata seperti ini harus selektif dan tahu wisata apa yang mau dituju. Bila kita ingin memantapkan pengetahuan dibidang sejarah, tentulah kita dapat pergi ke lokasi museum atau area khusus tempat memperoleh informasi wisata sejarah.
Sementara itu, bila kita ingin mendapatkan wawasan tentang lingkungan hidup, kita dapat menuju kawasan wisata air terjun atau wana wisata. Namun kita bisa lebih konkret dengan berwisata di area khusus yang memberikan pendidikan lingkungan hidup, oleh karena itu sebaiknya pergilah ketempat tempat wisata yang memang dapat mengedukasi, bukan saja berwisata dengan menghabiskan waktu yang tidak menentu.
Discussion about this post