Koto Baru,PRnewspresisi.com—Bupati Solok diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Solok Medison, S.Sos, M.Si dan didampingi oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Solok Ny. Tezzi Medison hadir pada ajang grand final pemilihan duta GanRe Kab. Solok pada Sabtu (1 / 6 2024 ).
Acara yang bertempat di Sport Hall GOR Batu Batupang Koto Baru tersebut turut dihadiri oleh Staf Ahli, Unsur Forkopimda kemudian Kepala DPPKB3A selaku Ketua Pelaksana dr. Maryeti Marwazi, MARS, seterusnya Kepala OPD serta camat di lingkup Pemkab Solok. Serta Hadir pula para Kepala BUMD/BUMN serta Forum Genre Kabupaten Solok.
Kepala DPPKBP3A dr. Maryeti Marwazi, MARS. Dalam laporannya menyampaikan tujuan utama dari kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan perilaku positif remaja dalam pengembangan diri, serta berkarakter dan berintegritas baik dilingkungan sekolah, universitas, keluarga dan masyarakat.
Menurutnya adapun dana dari kegiatan tersebut bersumber dari APBD dan beberapa pihak sponsor yang telah turut membantu mensukseskan acara pemilihan duta GenRe tahun 2024 tersebut.
Dikatakan dr. Maryeti bahwa Minat remaja Kabupaten Solok terhadap ajang ini sangat antusias dan terlihat dari jumlah peserta audisi sebanyak 99 orang hingga akhirnya terseleksi sebagai finalis pada malam hari ini sebanyak 34 orang sampainanti akan diseleksi lagi menjadi 17 kategori pemenang.
” Mudah-mudahan melalui kegiatan ini remaja di Kabupaten Solok menjadi yang terdepan dalam mengatasi masalah yang ada di lingkungan sekolah, universitas dan keluarga.” Ujarnya.
BKKBN Prov. Sumbar yang diwakili Ketua Pokja Remaja Lismomon Nata,S.Pd, M.Si, CHT dalam sambutannya menyampaikan salam dari Kepala Dinas BKKBN Prov Sumbar kepada seluruh jajaran Pemerintah Kab Solok.