Sumsel,PRnewspresisi.com— Pengurus IKM Kab.Banyuasin III Mengadakan Aundiensi dengan niniek mamak urang minang di Sumatera Selatan yakni Gubernur Sumsel Herman Deru pada Selasa (29/08/23) di Griya Agung rumah Dinas gubernur sumsel.
Audiensi tersebut selain ajang bersilahturahmi sekaligus menyampaikan kepada Gubernur terkait akan dilaksanakan nya Musda (Musyawarah Daerah) ke 2 IKM ( Ikatan Keluarga Minang) dalam hal pemilihan pengurus IKM Banyuasin yang akan digelar pada tanggal 02 september 2023 mendatang serta pengukuhannya pada tanggal 09 September 2023.
Tampak hadir pada Audiensi tersebut ketua IKM Banyuasin III Rahman S.kom beserta Ketua Musda Syamsir, Sekertaris Alfian Soho beserta team Musda.
Ketua IKM Banyuasin Rahman,S.Kom kepada media ini mengatakan bahwa pertemuan dengan Bapak Gubernur berlangsung Akrab dan hangat serasa dalam suasana dikampung halaman.
Seperti biasanya bahwa masyarakat Minang dimana saja, seperti pepatah mengatakan di mana bumi dipijak di situ langit dijunjung’. Artinya dimana masyarakat Minang tinggal, di situ ia akan memberi kontribusinya.
“Dimana kita merantau, kita bisa memberikan sumbangsih terhadap daerah itu sendiri, mudah-mudahan kita bisa memberikan yang terbaik untuk Sumsel”, kata Rahman kepada Gubernur.
Rahman juga mengatakan, selama ini IKM Banyuasin sudah mengadakan berbagai kegiatan. Mulai dari kegiatan sosial hingga perekonomian. Selain itu IKM juga Berencana akan mengadakan Musda ke 2 dengan Agenda menyukseskan pemilihan pengurus IKM yang baru di Kabupaten Sedulang setudung ini.
“Kita merencanakan hubungan ranah rantau agar bisa berkomunikasi dengan ranah (kampung halaman), jadi apa yang bisa dibawa ke rantau, dan di rantau apa yang bisa dibawa ke ranah, ini sedang berproses,” kata Rahman
IKM Banyuasin Tambahnya lagi, bukan suatu organisasi politik melainkan organisasi sosial untuk silaturahmi yang bisa memberikan sumbangsih dimana perantau minang itu berada.
Sementara Ketua Musda Syamsir mengatakan dihadapan Gubernur bahwa Tujuan Musda nanti kita akan memilih pengurus IKM kabupaten Banyuasin secara formatur yang perwakilan nya diambil perkecamatan minimal 2 orang , sementara Tim Formatur ini dipilih dalam sebuah musyawarah besar yang memiliki legitimasi formal organisasi sesuai ketentuan yang termuat dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga organisasi tersebut.
Sementara itu jelas Syamsir, Gubernur Herman Deru akan menyempatkan Hadir, beliaupun sangat mengapresiasi kontribusi yang telah banyak diberikan masyarakat Minang untuk kemajuan Sumsel, khususnya di bidang perekonomian.
“Mari kita terus berkarya dan berbuat yang terbaik, sama sama kita membangun daerah kita ini,” tutup Syamsir yang nantinya juga disemarakkan dengan permainan KIM.(Gusra)
Discussion about this post