By H.Gusra Yetri,SH (Pimpinan umum prnewspresisi.com dan PRtv)
Agam,PRnewspresisi.com–Masih menceritakan pengalaman ketika berkunjung ke Sumatera Barat diawal bulan Januari lalu, kali ini akan saya ceritakan sebuah tempat yang menakjubkan di daerah Matur Kab.Agam.
Daerah ini sangat terkenal dengan objek wisatanya yakni Puncak Lawang, bahkan Ustad Kondang Abdul Somad baru baru ini telah berkunjung kesana, pemandangannya yang eksotik serasa berada di Negri diatas awan.
Selama dalam perjalanan, saya mendapatkan pengalaman unik saat berkeliling atau mengelilingi danau Maninjau, terlihat panorama indah sekitar Danau, Sungguh menakjubkan kampung halaman ulama besar Buya Hamka ini.
Permukaan air biru mencerminkan gambar awan di langit. Ditambah dengan bukit -bukit hijau di sekitar danau sangat menawan. Sementara itu, hawa Puncak Lawang yang dingin menambah kenyamanan untuk bertahan menikmati keindahan lingkungan alam.
Ada juga perahu besar di tepi danau yang menjadi spot foto yang unik bagi pengunjung. Kapal ini terbuat dari susunan bambu yang dihiasi dengan ban bekas. Ujung perahu yang mengarah ke danau akan memberikan foto dengan background Danau Maninjau
Sepanjang jalan, saya dapat berhenti di berbagai titik pandang seperti Puncak Lawang dan Puncak Kenduruan untuk menikmati pemandangan yang menakjubkan. Sesekali mendokumentasikan diri saat menikmati berkeliling di atas Danau maninjau sambil merasakan rindangnya pohon pinus dan udara yang sejuk.
Discussion about this post