Koto Laweh,PRnewspresisi.com–Upacara Dirgahayu HUT RI ke 80 di kecamatan Lembang Jaya Kab.Solok di pusatkan di Lapangan Sekolah SMP Negeri 5 Lembang Jaya pada Minggu (17/08/25).
Acara tersebut diikuti oleh Camat Lembang Saya Agung Satria MTD,S.IL,M.Si, selaku inspektur Upacara,Anggota DPRD Kab Solok Tasman Putra, Kapolsek Lembang Jaya AKP Hendri,S.H, DanRamil Lembang Jaya Kapten Inf.Rahmat Sofyan, Kua Lembang Jaya Aulia Rahmat,S.s,M.A Walinagari Koto Laweh Kasyanti,Sp beserta Walinagari Batu Bajanjang, Limaulunggo, Koto Anau, Batu Banyak, Selayo Tanang Bukit Sileh, Ketua BPN Koto Laweh, Ketua KAN Koto Laweh, guru beserta siswa dan pegawai di masing masing OPD Kecamatan.
Pelaksanaan upacara berlangsung Khidmat dan sukses hingga menimbulkan Decak Kagum sekaligus mencuri perhatian khusus kepada pasukan pengibar merah putih yang berasal dari Siswa Smp Negeri 5 Lembang Jaya dibawah Pelaksana Tugas soni agustian,S.Pdi dan diiringi marcing band smp negeri 4 Lembang Jaya dibawah pimpinan H Nofriadi,MA
” Alhamdulillah Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Lembang Jaya telah menjalankan tugasnya dengan baik pada upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-80″, ucap Pelaksana Tugas Kepala SMPN Negeri 5 Lembang Jaya Soni Agustian ,S.Pd.I
Kepada media ini kepsek menambahkan bahwa pada peringatan HUT RI yang jatuh pada minggu (17/08/25) Sebanyak 63 orang siswa siswi yang ditunjuk sebagai pasukan Paskibra Dari SMPn 5 Lembang Jaya termasuk dengan cadangan diterjunkan selama beberapa minggu untuk dilatih oleh pihak Koramil dan Polsek Kecamatan Lembang Jaya dibawah asuhan Serda Okses Azona dan Aipda Luki Efendi hanya kurun waktu 2 minggu
” Alhamdulillah hasilnya maksimal hingga kami dari Guru sempat terharu, murid kami dapat menjalankan tugas dengan baik dan banjir pujian”, terangnya.
Hal ini tambah Kepsek tak lepas dari dukungan semua pihak, baik dari pihak Kecamatan yang langsung dipimpin oleh Camat Lembang Jaya Bapak Agung maupun Pihak Nagari khusus nagari koto laweh yang dikomandai oleh Buk Kasyanti dan rekan rekan dari Sekolah yang telah berjibaku mempersiapkan segalanya.
Adapun Petugas pengibar Bendera diantaranya
1. Danton Paskibraka
Muhammad Dafa Ardian anak dari Alm. Bapak Erwin dan Ibu Eti Wirda
2. Pembawa Baki Deca Rahayuni anak dari Bapak muhammad Ali Usman dan ibu Ermawenti
3. Penggerak Bendera
Muhammad Azzam Alfarizi anak dari Bapak Safri dan Ibu Adliatis
Muhammad fatir agustiyar anak dari Bapak Usman dan ibu Jusniarti
Abel purnama anak dari Bapak alm. Bapak Amrizal dan ibu asmaniar
(Malin)











