OKU Selatan Sumsel, prnewspresisi.com—Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten OKU Selatan bersama Organisasi Profesi Kesehatan Se-OKU Selatan melakukan bakti sosial dalam rangka bulan suci Ramadhan 1444 H. Kegiatan sosial ini berlangsung di aula Lapas Kelas IIB Muaradua. Rabu (05/04/2023).
Adapun organisasi kesehatan yang turut ambil bagian dalam Baksos ini yakni, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI).
Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI), Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik Indonesia (PATELKI), Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI), Persatuan Ahli Farmasi Indonesia dan Ikatan Apoteker Indonesia (IAI).
Hadir pada kegiatan ini, Kalapas Kelas IIB Muaradua Reza Yudistira Kurniawan, Ketua SMSI OKU Selatan Sri Fitriyana, Ketu Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang OKU Selatan, dr Febri Mahardika.,Sp.Og, Ketua DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Cabang OKU Selatan, Hj Meliasari.,S.kep. MM, Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang OKU Selatan Hj Rina Anita, S.ST, S.KM
Discussion about this post