Pangkalan Balai,Sumsel, PRnewspresisi.com— Team Rumah Makan PUNCAK LAWANG Mengevakuasi sebuah Truck Cargo PT. Mei BG 8402 ACu yang Nyaris Terbalik ketika melintas di jalan lintas palembang Betung km. 41 tepatnya Di Jl. Lintas Palembang-Betung kel. Kayuara kuning pada sabtu (27/04/24) sekira pukul 09.00 wib.
Peristiwa tersebut ketika di konfirmasi media PRnewspresisi.com diduga mengalami pecah ban, sehingga supir truck yang diketahui dikemudikan Ardiansyah membanting stir ke kiri, namun naas tanah di sebelah kiri masih labil dan muatan truck yang sangat berat sehingga truck nyaris terguling.
Evakuasi truck akhirnya di lakukan esok hari hari minggu (28/04/24) yang di tangani oleh TEAM RUMAH MAKAN PUNCAK LAWANG yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian, yaitu di jalan lintas palembang betung km. 40.
Bapak Wendi selaku pemilik rumah makan PUNCAK LAWANG mengatakan bahwa Evakuasi harus dilakukan dengan sangat cermat karena salah perhitungan mobil bisa terbalik, apabila mobil terbalik tentu saja menimbulkan kerugian yg sangat besar terhadap pemilik mobil
“oleh karena itu saya bersama Tim
menggunakan 2 truck tronton untuk menarik dan menahan dari samping, 1 alat berat dozer untuk menahan dan mendorong dari belakang dan 2 unit dump truck untuk melansir sebagian muatan agar beban truck tidak terlalu berat, alhamdulillah mobil bisa kita evakuasi dengan selamat dan sekarang berada di parkir rumah makan PUNCAK LAWANG”,tuturnya.
Dalam evakuasi sempat terjadi kemacetan yang panjang baik dari arah palembang, maupun arah betung karena proses evakuasi harus menutup kedua jalur jalan. Beberapa Anggota Polisi Polres Banyuasin yang ikut terjun membantu mengamankan lalu lintas dari kemacatan.
Briptu Alek Pribangun ketika itu turut Menghimbau kepada pengendara agar hendaknya supir sebelum melakukan perjalanan jangan lupa memperhatikan kondisi kendaraan terutama ban apabila tonase muatan yang di angkut sangat berat dan Jangan sampai muatan melebihi tonase yang di anjurkan oleh Dishub demi keselamatan supir maupun kenyamanan pengguna lalu lintas lain.(Malin)